Bagi sebagian orang, mungkin termasuk kamu, menjalankan sahur adalah hal yang terasa berat. Pasalnya, ketika sahur, kamu harus bangun dini hari dan menyiapkan makanan yang akan disantap agar tetap kuat menjalakan puasa. Enggak hanya itu, terlambat bangun juga menjadi salah satu permasalahan yang sering dihadapi ketika melaksanakan sahur. Dengan terlambat bangun, kamu jadi tidak memiliki waktu yang panjang untuk menyiapkan makanan yang akan disantap ketika sahur.
. Dengan 5 resep sahur anti ribet dan praktis dari Popbela ini, kamu akan menjadi seperti koki hebat yang bisa menyediakan makanan enak untuk orang tersayang di rumahmu. Selain proses pembuatan yang nggak menyita waktu dan tentunya mudah, resep menu sahur ini juga sangat bisa memenuhi kebutuhan nutrismu.
spesial untuk kamu, ini dia 5 resep menu sahur yang praktis, anti ribet, dan tentunya lezat.
1. Sayur bening pakcoi
Berikut resepnya.
:
- 1 ikat sayur pak choi, cuci bersih dan potong
- 3 buah wortel, kupas dan potong-potong
- 10 butir telur puyuh rebus
- 1 buah tomat, potong 4 bagian
- 3 butir bawang merah, iris tipis
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 800 ml air
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt penyedap
- 1 sdm minyak
:
- Pertama, panaskan minyak dan tumis bawang merah serta bawang putih sampai wangi
- Lalu, tuangkan air dan masukkan wortel, masak sampai empuk
- Selanjutnya tambahkan tomat, garam, dan penyedap
- Aduk merata dan masukkan pakcoi
- Masak pakcoi hingga layu. Setelah layu, masukkan telur puyuh yang sudah direbus
- Masak sebentar, angkat, dan sayur pakcoi pun siap untuk disantap
2. Nasi Goreng
. Berikut resep nasi goreng sederhana.
:
- 4 piring nasi putih (atau sesuai jumlah penghuni rumah)
- 3 butir telur, kocok dan sisihkan
- 3 buah sosis yang dipotong bebas
- 3 siung bawang putih yang diiris tipis
- 2 buah cabai merah yang diiris tipis
- 2 batang daun bawang yang diiris tipis
- 3 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap manis
- 2 sdm kecap ikan
- 1 sdm saus tomat
- Merica dan minyak secukupnya
Cara Membuat
- Pertama, panaskanlah minyak
- Lalu tumis bawang putih serta sosis hingga wanginya harum
- Setelah itu masukkan telur dan dimasak orang-arik hingga matang. Kecilkan api setelahnya
- Tambahkan saus tiram, kecap manis, saus tomat, dan kecap ikan
- Aduklah semua bumbu tersebut hingga merata
- Masukkan nasi putih dan besarkan api. Laduk hingga bumbu menyerap dan tercampur sepenuhnya
- Kemudian tambahkan cabai merah dan daun bawang. Aduk hingga semuanya merata
- Tambahkan merica secukupnya dan aduk rata
- Koreksi rasa dan nasi goreng sederhana siap disantap
3. Tumis Buncis Udang
Berikut bahan-bahan yang dibutuhkan dan panduan membuatnya.
:
- 300 gram buncis panjang segar siangi
- 250 gram udang kupas mentah
- 4 bawang merah iris tipis
- 3 bawang putih iris tipis
- 3 cabai merah buang biji potong serong
- 3 cm lengkuas memarkan
- 1 daun salam
- 1/2 tomat potong dadu
- 1 1/4 sdt kaldu sapi
- 1/2 sdt gula pasir
- 50 ml air
- 4 sdm minyak goreng
:
- Panaskan 4 sendok makan minyak
- Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum
- Masukkan cabai, lengkuas, dan daun salam, tumis hingga layu.
- Masukkan udang, tumis hingga berubah warna
- Lalu masukkan buncis
- Setelah itu, tambahkan kaldu sapi, gula, dan air
- Masak hingga buncis matang lalu tambahkan tomat
- Kemudian aduk merata dan masak hingga matang
- Seledai, tumis buncis udang siap disajikan
4. Telur dadar keju
Sajian yang satu ini sungguh sangat mudah untuk dibuat. Bahan-bahan yang dibutuhkan juga mudah ditemukan atau bahkan sudah ada di kulkasmu. Langsung saja, ini dia bahan-bahan yang dibutuhkan serta cara membuat telur dadar keju.
:
- 2 butir telur
- 2 sdm keju parut
- 1 batang daun bawang, cincang halus
- sejumput garam dan lada bubuk
:
- Kocok telur hingga putih dan kuningnya tercampur rata
- Tambahkan keju, garam, lada bubuk dan irisan daun bawang
- Panaskan minyak di teflon, tuang adonan telur, lalu masak dengan api kecil hingga matang
- Selesai, telur dadar keju siap disantap
5. Sosis saus mentega
Bela. Kreasi sosis yang satu ini bisa membuat rasa sosis menjadi jauh lebih nikmat dan mampu menambah nafsu makanmu saat sahur. Ini dia bahan dan cara membuat resep sosis saus mentega.
:
- 5 buah sosis, potong-potong
- 1 buah bawang bombay, potong-potong
- 2 sdm mentega
- 1 sdt saus cabai
- 1 sdm saus tiram
- 3 siung bawang putih, memarkan dan cincang
- 1/4 sdt merica bubuk
- gula dan garam secukupnya
:
- Goreng sosis sebentar dan tiriskan
- Panaskan mentega lalu tumis bawang bombay hingga layu
- Lalu, masukkan bawang putih dan tumis hingga aroma harumnya keluar
- Kemudian masukkan semua saus dan beri sedikit air
- Aduk rata hingga saus mengental
- Jika sudah mengental, masukkan sosis dan tes rasa. Jika sudah pas, matikan api
- Sosis saus mentega siap dinikmati
. Selamat sahur, Bela!